Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menelusuri Keindahan Air Terjun Tiu Kelep Yang Populer Di Lombok, NTB

Terletak di kaki Gunung Rinjani, Air Terjun Tiu Kelep merupakan salah satu destinasi wisata alam yang cukup populer di Lombok. Tak hanya memberikan pesona alam yang indah, air terjun ini juga menawarkan pengalaman yang tak terlupakan bagi para pengunjung yang ingin mencari keindahan alam dan petualangan.

Tak heran jika air terjun Tiu Kelep menjadi salah satu air terjun terbaik di Lombok. Keindahan alam dan kesegaran airnya akan membuat takjub siapa saja yang mengunjunginya. Bahkan Anda akan takjub dengan keunikan air terjun ini. Nah bagi Anda yang tertarik untuk berkunjung kesini, simak informasi berikut.

Keunikan dan Daya Tarik Air Terjun Tiu Kelep 

Jika Anda suka wisata alam yang menantang, air terjun Tiu Kelep bisa jadi pilihan terbaik. Karena untuk mencapai lokasi wisata ini, Anda harus menempuh perjalanan 3 km dari Desa Senaru dengan melewati jalur trekking yang menantang dan melelahkan. 

Meski melewati jalur yang menantang dan melelahkan, sepanjang perjalanan, pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan Gunung Rinjani yang menakjubkan. Sesampainya di lokasi, pengunjung juga akan disambut pemandangan air terjun yang spektakuler. 

Air terjun Tiu Kelep memiliki ketinggian 42 meter yang terdiri dari beberapa tingkat dengan air yang jernih dan sejuk. Selain itu, wisata alam ini memiliki fenomena alam yang unik dimana air terjun ini membentuk seperti gugusan air kecil seperti hujan yang mengelilingi sekitar air terjun tersebut.

Menariknya pengunjung juga bisa mandi dan berenang di kolam bawah air terjun yang segar sekaligus menenangkan. Namun Anda tetap harus berhati-hati karena kedalaman kolam bervariasi. Beberapa kolam memiliki kedalaman yang cukup dalam dan ada beberapa kolam yang dangkal sehingga cocok untuk anak-anak.

Keindahan air terjun Tiu Kelep. Sumber Wikimedia
Keindahan air terjun Tiu Kelep. Sumber Wikimedia

Tak hanya bisa menikmati keindahan dan kesegaran air terjun, di sekitar wisata ini juga terdapat berbagai jenis satwa liar seperti kera, kancil, dan burung dan beberapa jenis tanaman tropis. Untuk menambah keseruan bertualang disini, Anda juga bisa membawa peralatan trekking seperti tenda, sepatu gunung dan sleeping bag.

Karena di sekitar air terjun Tiu Kelep tersebut terdapat area perkemahan yang bisa dimanfaatkan pengunjung yang ingin mencoba bermalam disana. Dan jangan lupa membawa makanan dan minuman yang cukup, karena di sekitar lokasi wisata tidak ada warung.

Harga Tiket Masuk dan Rute Wisata Air Terjun Tiu Kelep

Wisata air terjun Tiu Kelep merupakan salah satu dari banyaknya air terjun di Lombok yang cukup populer. Keindahan alam air terjun Tiu Kelep akan membuat siapa saja takjub begitu melihatnya. Airnya yang jernih dan segar akan membuat pengunjung betah untuk berlama-lama disana. 

Tak heran jika wisata yang satu ini selalu ramai pengunjung setiap harinya apalagi pada akhir pekan. Untuk harga tiket masuk ke wisata air terjun Tiu Kelep cukup terjangkau yaitu hanya 10 ribu per orang. 

Alamatnya ada di Desa Senaru, Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara, NTB. Jika Anda mengalami kesulitan untuk menuju ke destinasi air terjun Tiu Kelep ini, Anda bisa bertanya dan minta petunjuk kepada masyarakat setempat. 

Jam Buka serta Fasilitas Wisata Air Terjun Tiu Kelep 

Objek wisata air terjun Tiu Kelep adalah destinasi wisata murah yang buka setiap hari. Bahkan untuk jam operasional wisata ini juga dibuka selama 24 jam. Dengan jam operasional yang buka selama 24 jam di setiap harinya, tentu pengunjung bisa menikmati keseruan dan keindahan air terjun Tiu Kelep kapan saja. 

Tenang, untuk fasilitas yang disediakan juga terbilang cukup lengkap, antara lain tersedia area parkir untuk kendaraan pengunjung, jalan trekking setapak, toilet yang bersih, warung wisata, spot foto menarik hingga area camping dan outbound.

Aktivitas Seru di Air Terjun Tiu Kelep

Menghabiskan hari dengan mengexplore keindahan alam air terjun Tiu Kelep adalah salah satu kegiatan yang menyenangkan. Banyak aktivitas seru yang bisa dicoba, antara lain: 

1. Mandi dan Berenang 

Air terjun Tiu Kelep memiliki air yang jernih dan segar, jadi cocok untuk Anda yang ingin mandi dan berenang di sekitar di kolam air terjun ini. Air terjun Tiu Kelep memiliki kedalaman yang bervariasi, ada kolam dengan kedalaman yang cukup dalam dan ada beberapa yang dangkal. Jadi tetap harus berhati-hati, terlebih bagi anak-anak. 

Berenang di wisata air terjun Tiu Kelep. Sumber Nativeindonesia
Berenang di wisata air terjun Tiu Kelep. Sumber Nativeindonesia

2. Camping atau Kemah

Selain mandi dan berenang, aktivitas lain yang tak kalah seru adalah bermalam di sekitar air terjun Tiu Kelep. Pengunjung bisa camping atau berkemah dan menikmati dinginnya malam di sekitar wisata tersebut. 

3. Berburu Oleh-oleh

Jauh-jauh berkunjung ke destinasi wisata di Lombok sayang rasanya jika melewatkan untuk membeli oleh-oleh khas Lombok. Salah satu oleh-oleh khas Lombok menarik yang bisa Anda bawa pulang untuk orang tersayang adalah kaos khas Lombok

4. Hunting Spot Foto

Atau jika Anda hobi fotografi, Anda bisa mencoba explore spot foto yang menarik di air terjun Tiu Kelep ini. Sembari bersantai dan menghabiskan waktu bersama orang tersayang, Anda juga bisa menikmati keindahan air terjun yang spektakuler.

Spot foto di wisata air terjun Tiu Kelep. Sumber Travelingyuk
 Spot foto di wisata air terjun Tiu Kelep. Sumber Travelingyuk

Tips Travling Ke Wisata Air Terjun Tiu Kelep

Untuk menyempurnakan perjalanan liburan yang tak terlupakan bersama orang tersayang, coba beberapa tips traveling berikut;

  • Jika Anda ingin menikmati keindahan dan kesegaran alam air terjun ini, waktu paling rekomended adalah di pagi hari.
  • Datang ke wisata air terjun Tiu Kelep bersama sahabat, teman atau keluarga di saat cuaca cerah agar liburan semakin menyenangkan.
  • Usahakan berlibur saat kondisi badan sedang sehat atau prima, agar perjalanan tidak terganggu.
  • Abadikan momen perjalanan Anda dengan mencari spot foto terbaik
  • Siapkan baju ganti karena wisata yang akan dikunjungi adalah wisata air. 
  • Selalu berhati-hati saat berlibur di wisata air terjun Tiu Kelep ini demi menjaga keselamatan dan keindahan alamnya. 
  • Bawa perlengkapan pribadi mulai dari alat madi, sampai dengan alat shalat seperti sajadah travel custome.

Demikianlah informasi mengenai keunikan, harga tiket masuk, rute dan lokasi, jam buka, fasilitas, aktivitas yang bisa dilakukan di sekitar hingga tips traveling seru di air terjun Tiu Kelep yang berada Lombok. Semoga perjalanan liburan Anda menyenangkan.

Posting Komentar untuk " Menelusuri Keindahan Air Terjun Tiu Kelep Yang Populer Di Lombok, NTB"